Pengertian atau Definisi Dari URL (Uniform Resource Locator)



Pengertian atau Definisi Dari URL (Uniform Resource Locator). Ketika menjelajahi dunia maya/Internet, kita tidak lepas dengan URL. Karena URL memiliki peranan yang sangat penting dalam Internet. Mengapa demikian? Sebab, URL merupakan "Alamat" untuk menuju sebuah halaman web. Jika kita tidak tahu alamat yang kita tuju, kita tidak akan sampai ke tujuan.

Mungkin saja beberapa dari anda banyak yang tidak menghiraukan tentang URL. Yang penting sudah bisa berselancar di dunia maya, mereka pun puas. Tetapi, bagi para Blogger atau orang yang senang dalam bidang web, pasti akan memperhatikan yang namanya URL ini. Sebab, URL sangat penting dalam mengelola halaman web/blog, baik itu dalam Menu Navigasi Blog atau pun elemen lainnya yang ada di Blog. Langsung saja saya berikan informasi lebih detail dari URL.

Pengertian atau Definisi Dari URL (Uniform Resource Locator)

URL adalah singkatan dari Uniform Resource Locator yang berarti alamat atau lokasi dari suatu file yang ada di Internet yang sering disebut Link. URL ini ditemukan oleh Tim Berners-Lee yaitu pada tahun 1991. Biasanya, orang orang membayangkan URL itu hanyalah alamat sebuah website/blog. Tetapi, tidak itu saja. Rangkaian karakter atau "path" yang berupa gabungan huruf, angka ataupun karakter tertentu juga disebut URL. Jadi, selama rangkaian karakter tersebut menunjukkan data file di Internet, itu dinamakan URL.
URL terdiri dari beberapa bagian yaitu:
  • Protokol atau yang biasa kita lihat pada bagian awal dari rangkaian URL. Seperti contoh http:// https:// dan ftp://. Seperti yang tercantum dalam web browser kita, saat kita mengunjungi suatu website, pasti ada awalan yang disebut protokol ini.
  • Server atau Penyedia Data yang berupa URL dari website/blog. Misalkan jonarendra.blogspot.com bisa disebut sebagai Server.
  • Path atau bagian yang lebih mendetail dari URL yang menunjukkan data yang lebih spesifik. Seperti menunjukkan URL dari gambar dari website penyedia hosting sendiri.

Contoh URL

Bagian Atribut Komponen Penjabaran dari URL Protokol Server dan Path jonarendra

Itulah definisi dari URL. URL juga mempunyai teman yang bernama URI (Uniform Resource Identifier). Mereka berdua sama sama berupa kode yang merupakan alamat untuk menuju suatu web. Tetapi mereka memiliki beberapa perbedaan.

URLURI
Digunakan oleh sebuah browser untuk mengidentifikasi sumber daya yang ada di internetDigunakan browser untuk mengidentifikasi dokumen tunggal
Merupakan bagian dari URIDigunakan untuk mengidentifikasi suatu resource dengan lokasi atau nama, ataupun keduanya
Menunjuk ke suatu halaman web yang menggunakan "scheme" tanpa menggunakan code fragmentMenunjuk ke suatu halaman web, termasuk lokasi code fragmentnya serta 'scheme'
Kesimpulannya, URL adalah rangkaian karakter yang menunjukkan alamat atau lokasi dari suatu file yang ada di Internet. URL ditemukan oleh Tim Berners-Lee pada tahun 1991. URL mempunyai kerabat yaitu URI (Uniform Resource Identifier) yang sama sama berupa alamat, tetapi URI mengarah pada scheme atau sebuah bagian dari website tersebut. Contoh: http://jonarendra.blogspot.com/#main-wrapper


Itulah artikel dari Jona Rendra yang berjudul Pengertian atau Definisi Dari URL (Uniform Resource Locator), semoga dapat menambah wawasan anda seputar Internet. Apabila ada yang anda belum mengerti dari URL, anda bisa tanyakan melalui form komentar dibawah.

No comments for "Pengertian atau Definisi Dari URL (Uniform Resource Locator)"